Illegal Motives

Saturday, May 30, 2009

Image



Berembrio di Jogjakarta dan mengaborsikan diri tanggal 20 desember 2002. Berisikan Dimex, Hasta (gitar/vocal) dan Stanley (bass/vocal) suka membawakan lagu-lagu punk melodic kayak Blink-182 dan sejenisnya. Artzex dan Agib masuk akhir tahun 2004 (bersamaan dengan pecahnya old-Illegal Motives), sebelumnya mereka punya band masing-masing dan sering manggung bareng juga dengan Illegal Motives. Illegal Motives terinspirasi oleh para tenaga kerja Indonesia (illegal) di luar negeri yang sering diperlakukan secara tidak manusiawi oleh majikan-majikannya. Illegal Motives cuma ingin peduli saja lewat music dan lirik.

Jenis Musik
Ini yang paling membingungkan dari band ini, karena di album “Akhir Sebuah Kandungan” ini tiap-tiap lagu bentuknya beda, mulai dari pop, punk, melodic, grunge, sampai ska. Tapi nggak tahu mengapa Illegal Motives lebih suka disebut Melodic Grunge. Sebenarnya tidak begitu masalah untuk aliran, karena tiap-tiap personil beranggapan bahwa bermusik itu kebebasan dan tidak ada batasan-batasan dalam membuat lagu. Batasan dan karakter sebuah lagu akan terlihat begitu kita mendengarkan lagu jadinya.

Trivia
·    Keyboardist (Gilang Samudra) keluar dari band sebelum album ini released.
·    Distribusi dan promo album masih tersendat-sendat karena pihak label sangat      plin-plan (kita tunggu saja kelanjutannya)
·    Album “Akhir Sebuah Kandungan” tadinya released tahun 2007, Produksi PT.MUSIKITA Solo. 1st album dan bisa didapatkan di Disc Tarra, Bulletin, M studio, Tarra Mega Store, dan Popeye disetiap kota.
·    Mau pindah label karena ternyata labelnya memang nggak jelas, masih dengan album yang sama tapi di repackaged. 

Artzex    
Posisi           : vocal utama dan gitar
Umur           : 21
Influences    : Nirvana, The Offspring, Superman is Dead, Slank, Oasis, NOFX, Pink, The Vines.
Tags            :
- paling banyak menciptakan lirik lagu di album Akhir Sebuah Kandungan
- Anggota terpendek dalam band
- Main gitarnya Kidal (kayak idolanya -> Kurdt)

Agib Tanjung
Posisi           : bass dan vocal latar
Umur           : 20
Influences    : Erik Soekamti, Bryan “Zues”, Foo Figther, Dragon Force, Trivium, Slank.
Tags            :
- cemerlang dalam hal aransemen, di album ini dia paling dominan
- Satu-satunya anggota band yang memakai kacamata
- Bass epiphone-nya banyak di lirik orang (entah bagaimana dengan agib sendiri..he)

Dimex

Posisi           : Drum dan Tranquilizer
Umur           : 23
Influences    : The Doors, Marilyn Manson, Blonde Red head, Sonic Youth, Slank, Seek Sick Six.
Tags            :
- Pikiran-pikiranya kadang menjadi inspirasi untuk membuat tema lagu
- Cuma dia yang badannya penuh tattoo di Illegal Motives
- Drummer yang suka melacur, karena punya 2 band lagi disamping Illegal Motives (Zoo n Armada Racun) he..

Contact person
Farhan    :    0813 2800 2626
Kuhux     :    0856 4357 9428
Email      :    
illegalmotives@gmail.com

This email address is being protected from spam bots, you need Javascript enabled to view itLink        :    www.friendster.com/illegal
                   
www.myspace.com/illegalmotives
                   
www.youtube.com/illegalmotives

 

0 comments: